Sabtu, 16 Februari 2013

#menghentakMKS

7 Production Proudly Present :

#menghentakMKS

Hari / Tanggal : Jumat, 22 Februari 2013
Pukul : 19.30 - end
Tempat : Ballroom Hotel Swiss Bellin

Menampilkan :
- Rampak Gendang Makassar
- Tari 4 Etnis
- Musik Perkusi Sampah
- Stand Up Comedy Show

Guest Comic :
- @hana_medina
- @adrianoqalbi
- @kemalpalevi

Comic Lokal :
- @yosverdonny
- @hilmy_12
- @srirahayukk

Tiket :
- Reguler
> Pre-Sale : 50k
> On The Spot : 80k

- VIP (+Meet & Greet)
> 125k *only for 75 seats

PERHATIAN : Pada saat acara, tidak ada sesi foto bareng Guest Comic. Sesi foto hanya bisa dilakukan pada saat Meet & Greet.

Organized by :
- 7 Production

Supported by :
- Stand Up Comedy Makassar
- Jalan-jalan Seru Makassar
- Makassar Promo
- Siput Lab
- Tanya Budi
- Kampoeng Merdeka
- HiLo
- Pocari Sweat
- Faber Castell
- Pisang Dampo Crepes

More Info : @7pro_

- Untukmu Pemuda Makassar -

Jumat, 15 Februari 2013

1st Stand Up Comedy Makassar

Komunitas yang membuat saya jauh lebih aktif...
Komunitas yang membuat saya lebih keren...
Komunitas yang membuat saya lebih kritis...
Komunitas yang membuat saya lebih berpikir jauh...
Komunitas yang membuat saya lebih terkenal... hahaha :D

@StandUpIndoMKSR

Sudah satu tahun komunitas ini berdiri. Sudah satu tahun komunitas ini menghasilkan banyak comic keren. Sudah satu tahun komunitas ini berbagi tawa... Walaupun saya belum satu tahun gabung dengan komunitas ini, tapi sudah sangat terasa kekeluargaan yang ada di dalamnya. Jadi ingat waktu pertama kali kenal komunitas keren ini :D

Waktu itu saya lagi senang-senangnya dengan Stand Up Comedy. Sekitaran bulan April. Tiba-tiba seorang teman saya mengirimkan satu gambar lewat BBM dan ternyata gambar itu adalah poster acara Stand Up Nite pertama di Makassar. Stand Up Nite adalah acara Stand Up Comedy Show yang dilakukan pada malam hari dengan mengundang comic nasional. Dengan perasaan semangat luar biasa, saya pergi ke acara itu sendiri dan saya menjadi penonton pertama yang datang waktu itu x))

Setelah acara itu selesai, salah satu comic Makassar mengatakan kalau tiap kamis ada openmic di salah satu cafe di Makassar. Maka datanglah saya pada saat itu dan terus bergabung bersama mereka :D

#SUN1 saya masih menjadi penonton. Begitupun #SUN2, #MMT, dll. Barulah pada saat #MDB saya menjadi panitia walaupun cuma bantu-bantu promosi. Nah bulan oktober itu jugalah pertama kalinya saya Stand Up dan mendapat bayaran walaupun masih sangat kecil. Kemudian mencapai target saya pada bulan November dengan menjadi opener Stand Up Nite 3. Setelah #SUN3 saya sangat bersyukur karena mulai mendapat banyak tawaran mengisi acara-acara di Makassar seperti acara ulang tahun, acara malam tahun baru, dll. Rasanya sangat bangga bisa mendapat uang dari hasil capek sendiri dan bisa membeli barang yang diinginkan dengan uang tersebut :D walaupun saya tau kalau masih banyak kekurangan yang saya miliki dan masih sangat sangat harus belajar dengan teman-teman comic lokal yang jauh lebih keren.

Hingga semalam merayakan acara 1 tahun komunitas ini, saya sangat beruntung dan bersyukur bisa gabung bersama mereka.

Happy Anniversary 1st keluarga besarku @StandUpIndoMKSR, semoga kedepannya jauh lebih baik lagi. Sukses selalu dan terus menghibur seluruh warga terutama di warga Makassar. Viva La Komtung...!!!

Sabtu, 09 Februari 2013

Kemenangan Pertama

Hoyyy... saya kembali.... :D ini postingan pertama saya sejak 2013. Kalau tidak salah bulan November tahun lalu terakhir nge-post. Untuk postingan kali ini, saya mau cerita tentang pengalaman membanggakan bagi saya yang saya alami di awal 2013 ini yaitu "Kemenangan Pertama". Cekidot

2013 pun tiba. Sekumpulan anak muda kreatif Makassar berkumpul menjadi satu untuk merencanakan suatu acara yang akan menghentak para pemuda Makassar lainnya. Lahirlah suatu acara perlombaan beserta pentas seni yang besar di Makassar. Mereka menamakannya #menghentakMKS -Untukmu Pemuda Makassar-. Acara pentas seni ini dimulai pada tanggal 3-22 Februari 2013 yang memperlombakan 3 perlombaan, yaitu Lomba Mewarnai untuk anak-anak, Stand Up Comedy, dan Fotografi. Serta malam puncak yang akan menampilkan berbagai macam pentas seni seperti, Rampak Gendang Makassar, Tari 4 Etnis, Musik Perkusi Sampah, dan Stand Up Comedy Show.

Awalnya, saya merupakan bagian dari merek selaku penyelenggara acara / panitia. Namun setelah dipikir-pikir saya lebih memili menjadi peserta dibanding menjadi panitia. Fix lah saya untuk menjadi peserta lomba Stand Up Comedy. Sangat banyak saran dari teman-teman sekolah maupun ada teman sesama komunitas untuk tidak mengikuti lomba itu karena saingannya cukup banyak dan kuat. Katanya buang-buang uang 30.000. Tapi itu semua tidak membuat saya goyah, saya tetap ingin mengikuti lomba itu karena yang saya cari bukan uangnya, bukan pialanya, bukan nampil di malam puncaknya, akan tetapi karena ingin menambah pengalaman. Tapi rasa ingin juara itu juga pasti ada.


Lomba sesi-2 #menghentakMKS : StandUpComedy

Daftarlah saya dengan modal pengalaman penampilan-penampilan sebelumnya, lomba sebelumnya yang gagal total, dan pastinya uang 30.000 untuk registrasi. Lomba dimulai pukul 7pm di EatOut Karlink yang dipenuhi para pecinta StandUpComedy sehingga banyak penonton yang rela berdiri untuk menyaksikan kompetisi ini.

Kala itu saya mendapat urutan penampilan yang ke-3. Tibalah lomba di mulai. Penampil pertama membuka dengan hangat hingga penampilan kedua oleh @aikecil yang sangat keren dan membuat penonton tertawa. Sangat berat bagi saya untuk menstabilkan ketawa itu setelah penampilan ai. Ai turun dan giliran saya. Bit pertama saya buka dengan observasi dan ternyata pecah. Setelah itu tegang saya lepas semua. Bit demi bit sangat nyaman dilempar dan membuat tawa penonton trus mengalir. Kelar. Alhamdulillah. Penampilan selanjutnya tidak kalah seru! Kak Anjas, Sri, Ruly dan Doni sangat membuat saya ter-engah melihat penampilan mereka yang sangat gokil dan lucu. Serta beberapa pendatang baru yang juga sudah berani nampil dan mau menjadi bagian dari kompetisi ini.

Hari semakin malam. Tepat pukul 10pm, pemenang lomba diumumkan yang dinilai oleh 3 juri yaitu, Kak Aldy, Ochy, dan satu orang dari perwakilan sponsor. MC pada saat itu Kak sasa dan imel meneriakkan pemenang ketiga yaitu @srirahayukk. Harapan saya habis. Saya langsung menebak kalau juara 1 dan 2 itu akan jatuh pada Kak Anjas, Ruly, atau Doni. MC pun meneriakkan pemenang kedua dan sangat tidak saya sangka. Saya juara dua. Alhamdulillah. Kemudian juara satu adalah Kak Doni yang malam ini berhasil membuat penonton tertawa seakan tidak ada jeda.

K' Doni, Saya, dan K'Sri



Alhamdulillah, ini kemenangan pertama saya pada suatu kompetisi Stand Up Comedy walau hanya di Makassar. Dengan menjadi 3 besar, tepatnya juara 2 saya mendapatkan uang tunai 500.000, Piala, serta nampil bareng Guest Star (Hana Medina, Adriano Qalbi, dan Kemal Palevi) di malam puncak #menghentakMKS

Semoga dengan kemenangan ini bisa menjadi kemenangan-kemenangan selanjutnya terutama kemenangan bersama kami @StandUpIndoMKSR untuk membuat utamanya warga Makassar tertawa. Thanks. Viva La Komtung!